Lembaga Manajemen Infaq (LMI)
Bojonegoro hari ini bertandang ke SMK Dander, Rabu (31/8/2016). Ini
dilakukan untuk melancarkan program beasiswa. Sebelumnya, LMI Bojonegoro
juga melakukan hal sama di sekolah-sekolah lainnya di Kota Ledre.
Kepada reporter , Resma Edhi Satria menjelaskan, LMI
memilih SMK Dander karena di sekolah tersebut banyak siswa-siswi pintar,
berprestasi dan kurang mampu.
"Selain itu, letaknya di pinggir kota," ujarnya.
Setelah berkomunikasi intens dengan pihak terkait, SMK Dander
berprestasi direkomendasikan mendapat beasiswa tiap bulan dari LMI
Bojonegoro.
"Beasiswa kita berikan sampai pelajar itu lulus," ungkapnya.
Resma berharap, program beasiswa itu bisa membantu siswa siswi
berprestasi kurang mampu. Sehingga, hal itu bisa menambah motivasi
belajar.
"Semoga setelah lulus para penerima beasiswa itu bisa melanjutkan kuliah atau bekerja," harapnya.
Pihak sekolah menyambut baik program dari LMI tersebut. Kepala SMK
Dander, Muhammad Sa'i berharap, jumlah siswa penerima beasiswa
ditingkatkan lagi.
Selain beasiswa, para pelajar terpilih itu juga mendapatkan pembinaan
skill dan spiritual. Tujuannya memastikan bahwa program beasiswa
tersebut tidak salah sasaran. Artinya, benar-benar diterima pelajar yang
mempunyai semangat belajar tinggi dan akhlak baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar