Persibo bangkit, Persema dan Arema Jadi Uji Coba. - Suara Bojonegoro Matoh

Selasa, 06 September 2016

Persibo bangkit, Persema dan Arema Jadi Uji Coba.

Keseriusan manajemen Persibo Bojonegoro dalam menghidupkan kembali persepakbolaan di Kota Ledre patut diapresiasi. Pasalnya tim berjuluk Laskar Angling Dharma merencanakan uji coba memilih antara Persema Malang dan Arema Indonesia di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro.

Manajer Persibo Bojonegoro, Abdullah Umar membenarkan jika timnya tengah mempersiapkan laga uji coba menjelang Hari Jadi Bojonegoro (HJB). "Respon Bupati bagus, sangat mendukung. Bupati juga siap mencarikan sponsor," jelasnya.


Setelah berkoordinasi dengan Bupati Bojonegoro, Suyoto. Umar yang juga CEO Persibo diminta untuk berkoordinasi dengan Polres Bojonegoro terkait ijin dan yang lainnya. Namun ia juga di tawari Kapolres Bojonegoro, AKBP Wahyu Sri Bintoro untuk uji coba dengan PS Bhayangkara Polres Bojonegoro.

"Namun masih akan dirapatkan. Kalau Persema dan Arema, kapanpun diundang Persibo siap hadir," terang politisi muda PKB yang juga anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro itu.

Ditambahkan, target sparing ini sebagai uji coba dan menunjukkan keseriusan manajemen untuk menghidupkan kembali persepakbolaan di Bojonegoro, dengan melawan klub profesional sebelum Kongres PSSI 17 Oktober 2016 mendatang.

"Persibo eksis, termasuk 7 klub lainnya (yang tergabung dalam AKSI) sudah mulai melakukan uji coba," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar