Kecelakaan Tunggal di Baureno, Tiga Orang Luka-Luka - Suara Bojonegoro Matoh

Minggu, 04 September 2016

Kecelakaan Tunggal di Baureno, Tiga Orang Luka-Luka

Baureno - Sungguh malang nasib keluarga ini. Saat hendak pulang ke kampung halaman dari bepergian, mereka terlibat kecelakaan lalu lintas.  Pembonceng, seorang ibu, mengalami luka-luka serius dan dilarikan ke rumah sakit.
Peristiwa nahas ini terjadi di Jalan Raya Bojonegoro-Babat turut wilayah Desa Ngemplak Kecamatan Baureno Bojonegoro pagi hari ini, (04/09/2016) sekira pukul 04.15 WIB.

Korban membonceng sepeda motor Kawasaki Ninja 150 bernomor polisi AD 6610 BI yang dikendarai oleh Mohamad Wafi (31). Ada juga anaknya, Erik Saputra (3). Mereka tinggal di Dusun Brangkak Desa Tolang Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang Madura.


Menurut keterangan saksi kepada petugas Kepolisian, kejadian ini bermula ketika sepeda motor Kawasaki Ninja berjalan dari arah barat ke timur. Sesampainya di TKP, tiba-tiba ban depannya pecah, sehingga mengakibatkan kendaraan kehilangan keseimbangan. Kemudian terjatuh.

"Setelah ban pecah, pengendara pun tidak mampu menguasai kendaraan sehingga kendaraan oleng kiri dan terjatuh. Akibatnya, pembonceng yakni Misnaya mengalami luka berat. Sedangkan pengendara dan anaknya selamat meski juga mengalami luka-luka. Ketiga korban kami larikan ke rumah sakit," terang Kapolsek Baureno AKP Mashadi.

Peristiwa ini sekarang masih dalam penanganan Polisi. Sedangkan kendaraan beserta surat sudah diamankan di mapolsek Baureno.
Dengan adanya kejadian ini, AKP Mashadi mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam berkendara. Kecelakaan bisa terjadi karena empat faktor yakni kendaraan, jalan, cuaca dan human error. "Jadilah pelopor kselamatan dalam berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan," pesannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar